Short Trip Akhir Pekan bersama Keluarga ke Cimory Dairyland Prigen


Cimory Dairyland melakukan soft opening di awal Desember 2019. Dan saya baru bisa bulan ini mengunjungi tempat wisata ini bersama keluarga. Cimory Dairyland adalah tempat wisata keluarga yang cukup recommended untuk dikunjungi di akhir pekan untuk sekedar melepas penat bersama keluarga. Lokasinya di Jalan Raya Prigen Nomor 8, Plembon, Prigen, Kecamatan Prigen, Kota Pasuruan, Jawa Timur dan tidak begitu jauh dari gerbang Tol Pandaan. Kondisi jalan aksesnya bagus dan cukup lebar tetapi jika dari arah gerbang Tol Pandaan kondisi jalannya menanjak sehingga pastikan kondisi mobilnya fit untuk tanjakan. Rutenya mudah ditemukan dengan Google Maps.

Cimory Dairyland beroperasi setiap hari pukul 08.00-18.00 WIB dan memiliki 4 wahana rekreasi yang harga tiketnya sangat terjangkau. Di samping 4 wahana, Cimory Dairyland juga menyediakan restoran yang memiliki pemandangan berlatar kawasan Gunung Arjuno yang menyegarkan mata seandainya kita hanya ingin menghabiskan waktu untuk sekedar makan-makan bersama keluarga dan tidak masuk ke dalam wahana. Harga makanan di restorannya terbilang cukup mahal tetapi sebanding dengan rasa dan porsinya. Adapun situasi wahana, harga tiket, dan menu-menu yang tersedia di restorannya selama masa pandemi ini tersedia di dalam video pendek perjalanan liburan saya bersama keluarga di bawah ini.


Semoga bermanfaat sebagai referensi jika rekan-rekan berencana berkunjung ke tempat ini di masa pandemi saat ini! Tetap jaga protokol kesehatan!


Comments